Sosialisasi Pedoman dan Teknis Pelaksanaan PPL 2

Ahad, 5 November 2023_UPT PPL Unipdu mengadakan, Sosialisasi Buku Pedoman dan Pelaksanaan PPL Tahun Akademik 2023-2024 dengan suasana serius, santai, dan guyub bersama dengan mahasiswa semester 7 dari Program Studi Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Pendidikan Bahasa Inggris, dan Pendidikan Matematika yang berjumlah + 120 mahasiswa. Kegiatan sosialisasi  dipandu oleh sekertaris UPT PPL Ibu Eka Nurjanah, M.Pd selaku moderator kegiatan sosialisasi, dilanjutkan dengan paparan ketua  UPT PPL sekaligus membuka acara sosialisasi.

Sosialisasi pedoman dan pelaksanaan PPL menjadi salah satu acara di kegiatan pra PPL. Mahasiswa diberikan banyak hal terkait dengan kedudukan, ruang lingkup, tujuan praktik, skema, pelaksanaan, penyusunan laporan (individu dan kelompok), asesmen, dan responsi sebagaimana yang disampaikan dengan jelas, rinci, dan menyenangkan oleh Ketua UPT PPL Unipdu, Ibu Nailul Fauziyah, S.Hum., M.Pd.

Dalam kegiatan ini, ketua UPT PPL menekankan kepada mahasiswa bahwa PPL 2 akan menjadi pengalaman, atau guru pembelajaran langsung bagi penempaan kompetensi guru nantinya. Pelaksanaan PPL 2 kali ini memang banyak pengembangan di system monitoring, dan coaching mahasiswa. Diantaranya, mahasiswa  PPL 2 berkewajiban secara individu melakukan pengisian logbook kegiatan harian mereka, dan memvideokan kegiatan mereka selama 1 minggu, kemudian dikumpulkan ke media aplikasi yang telah disiapkan. Sedangkan, kewajiban mahasiswa secara kelompok yakni menyusun LPJ pelaksanaan PPL dan kegiatan pengabmas.

Ketua UPT PPL menyampaikan juga kepada mahasiswa bahwasannya kegiatan PPL 2 nanti bersifat kolaboratif bersama DPL dalam pelaksanaan Pengabmas, sebab kegiatan pengabmas wajib dilaksanakan minimal 1x pelaksanaan dalam bentuk workshop, sosialisasi, motivation, ataupun seminar kepada siswa-siswi sekolah mitra. Pelaksanaan PPL 2 diprogram sebelum masuk semester genap 2023 agar nanti tidak sampai mengganggu kegiatan perkuliahan di semester Genap 2023.

PPL Unipdu 2024 …. Excellence!!! akan menjadi jargon bersama menjadi harapan dan do’a kami semua. Terimakasih.